expr:class='"loading" + data:blog.mobileClass'>

Pages

Tuesday, February 11, 2014

Alunan kehidupan


Alunan musik yang dituunkan hujan saat ini
Menyadarkanku bahwa kehidupan seperti hujan
Yang turun dari langit dan jatuh membasahi bumi
Dan mengalir sepanjang jalan
Hingga dapat memberikan suara dan kesejukan
Yang sangat indah
Begitu pula dengan kehidupan
Berawal dari jiwa yang kuat

Akan melahirkan raga yang kuat
Dan tetap tegar dalam menghadapi kejamnya dunia ini
Karena dengan ketegaran hati
Akan membawa kedamaian dihati
Dan memberikan melodi indah untuk kehidupan
Kilat dan petir seakan memotretku
Menyadarkanku bahwa kehidupan belum sempurna
Karena masih banyak kekurangan yang terlahir dalam kehidupanku
Entah karena ucapan ataupun perbuatan
Maka dari itu aku kan mencoba lebih baik dari ini
Agar tak ada lagi gundah yang menyelimuti ku
Hanya cinta dan kasih sayang yang mampu mendekapku dalam ketenangan hati
Semoga orang-orang yang aku sayangi bahagia
Dan aku percaya kesempurnaan hanya milikmu ya allah
Maka kabulkanlah permohonanku untuk membahagiakan mereka
Orang yang ku sayang dan orang-orang yang telah menyakitiku.

No comments :

Post a Comment